Udang saus mentega merupakan olahan udang dengan menggunakan mentega. Selain menggunakan mentega, sajian ini juga biasanya menambahkan bumbu-bumbu dan rempah pilihan. Aromanya sangat sedap dan menggugah selera.
Udang merupakan hewan air yang hidup di laut, danau, atau sungai. Udang mampu untuk bertahan hidup pada perairan air asing, air tawar, dan juga air payau. Bentuk udang pun bervariasi, dari yang paling kecil, hingga yang paling besar seperti lobster.
Udang mengandung kalsium, kolestrol, dan protein yang sangat tinggi, namun kandungan energinya cukup rendah. Oleh karena itu, bagi orang yang sudah memiliki kadar kolestrol tinggi dalam tubuh, tidak dianjurkan untuk mengonsumsi udang dalam jumlah banyak.
3 Kreasi Olahan Udang Goreng Saus Mentega
Ada 3 kreasi olahan udang goreng saus mentega yang bisa Anda praktekkan untuk hidangan di rumah. Berikut adalah resep-resep singkatnya!
1. Udang Goreng Mentega Bawang Putih
Bahan-bahan untuk membuat sajian ini adalah udang, bawang putih cincang, mentega, air perasan jeruk nipis, parsley bubuk, dan bumbu penyedap rasa. Cara membuatnya, pertama Anda lelehkan terlebih dahulu menteganya. Kemudian tumis bawang putih hingga harum. Masukkan udang, parsley bubuk, bumbu penyedap, dan juga air jeruk nipis. Masak hingga udang matang dan sajikan.
2. Udang Goreng Mentega Lemon
Bahan-bahan untuk kreasi olahan udang yang satu ini adalah udang, mentega, bawang putih, bawang bombay, air, kecap manis, air lemon, dan bumbu penyedap. Cara memasaknya, pertama goreng udang terlebih dahulu dengan minyak goreng. Kemudian, lelehkan mentega, tumis bawang putih hingga wangi. Masukkan bumbu-bumbu penyedap dan sedikit air, aduk hingga rata. Lalu masukkan udang dan bawang bombay. Aduk lagi hingga matang. Terakhir, Anda masukkan air perasan jeruk lemonnya.
3. Udang Goreng Mentega Tofu
Bahan-bahannya adalah udang, silken tofu kukus, mentega, bawang bombay, bawang putih, kecap inggris, saus tiram, kecap manis, dan bumbu penyedap. Cara membuatnya adalah pertama-tama Anda harus melumuri udang terlebih dahulu dengan air jeruk nipis, kecap inggris, merica bubuk, dan garam. Kemudian, tumis bawang bombay dan bawang putih. Masukkan udang, mentega, saus tiram, kecap manis, gula, dan juga garam. Aduk hingga rata, dan jangan lupa untuk koreksi rasanya.
Udang Saus Mentega ala Restoran
Ingredients
- 200 gr Udang kupas
- 1 bh Bawang bombay
- 3 siung Bawang merah
- 2 siung Bawang putih
- 1 btg Daun bawang
- 1 ruas Jahe
- 5 buah Cabe rawit
- 1 buah Tomat
- 4 sdm Margarin
- 2 sdm Kecap manis
- 1 sdm Kecap asin
- 1 sdm Saus tiram
- 1 sdm Saus tomat
- 2 sdt Kecap inggris
Instructions
- Cuci bersih udang dan belah pungungnya.
- Iris bawang bombay, cabe rawit, dan daun bawang.
- Buang biji tomat, potong dadu.
- Lelehkan margarin, masak udang sampai setengah matang, sisihkan.
- Tunggu hingga air dalam margarin habis, masukkan irisan bawang bombay, cabe rawit, daun bawang berwarna putih, tomat, cabe merah, bawang putih, dan jahe geprek. Tumis hingga wangi.
- Tambahkan kecap manis, kecap asin, saus tiram, saus tomat, dan kecap inggris.
- Masukkan udang dan irisan daun bawang berwarna hijau. Masak hingga bumbu meresap. Koreksi rasa. Angkat dan sajikan.
Leave a Reply