Table of Contents
Soto Betawi adalah hidangan soto khas kota Jakarta yang identik dengan kuah santan dengan campuran susu cair. Kedua bahan tersebut yang menghasilkan citarasa soto menjadi gurih dank has. Hidangan soto ini biasanya menggunakan jeroan, torpedo, mata, hati, dan juga daging sapi. Istilah Soto Betawi telah ada sejak tahun 1977-1978 di Indonesia yang dipopulerkan oleh Lie Boen Po, seorang penjual soto.
Lengkuas
Bahan rempah yang ada dalam pembuatan Soto Betawi adalah lengkuas atau laos atau kelawas. Lengkuas adalah jenis tanaman umbi-umbian yang dapat hidup pada dataran rendah dan juga tinggi. Bentuk lengkuas hampir mirip dengan jahe, tetapi ukurannya jauh lebih besar. Batangnya berwarna merah muda terang.
Tips Memilih Lengkuas yang Masih Bagus
Berikut ini ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan saat memilih lengkuas di pasar, yaitu:
- Pilih lengkuas yang tidak keriput dan kering.
- Hindari lengkuas yang bercabang banyak.
- Jangan memilih lengkuas yang terlalu keras, karena akan sulit untuk Anda memaskan dan kupas.
- Hindari membeli lengkuas dengan tekstur terlalu lembek, sebab aromanya sudah berkurang dan rasanya pahit.
Kemiri
Rempah lainnya untuk membuat Soto Betawi adalah kemiri. Kemiri merupakan jenis tumbuhan yang bijinya bermanfaat sebagai rempah-rempah dan juga sumber minyak. Biji kemiri memiliki warna cream dengan ukuran yang kecil.
Cara Memilih Kemiri Berkualitas Bagus
Bila Anda baru pertama kali membeli kemiri, simak cara-cara memilih kemiri dengan kualitas bagus berikut ini:
1. Periksa Kebersihannya
Pilihlah kemiri yang tampak bersih, tidak berbubuk, dan tidak berdebu. Umumnya, kemiri tua mempunyai bubuk putih yang membuatnya lebih cepat beraroma tidak sedap.
2. Perhatikan Teksturnya
Sebaiknya Anda memilih kemiri dengan tekstur keras dan tidak mudah pecah ketika Anda menekannya. Hindarilah kemiri yang terlalu rapuh, karena kualitasnya sudah menurun.
3. Cek Kondisi Kemasannya
Apabila Anda membeli kemiri dalam bentuk kemasan, pilihlah yang terbungkus rapat, tidak sobek, maupun berlubang. Agar kemiri tidak terkontaminasi dengan udara ataupun bakteri dari luar kemasannya.
4. Periksa Warnanya
Pilihlah kemiri dengan warna kekuningan. Jangan memilih kemiri yang terlalu putih, karena bisa jadi kemiri tersebut ditambahkan bahan pemutih.
5. Perhatikan Aromanya
Apabila aroma kemiri tercium segar dan bau kacangnya cukup kuat, artinya kemiri tersebut berkualitas bagus. Sebaiknya hindari kemiri dengan bau tengik.
Tips Membuat Soto Betawi yang Enak
Agar menghasilkan sajian Soto Betawi yang enak, lakukanlah beberapa tips berikut ini:
1. Pakai Santan Kelapa Tua yang Segar
Supaya kuah Soto Betawi lebih terasa gurih, Anda harus memakai santan dari kelapa tua yang masih segar. Agar tampilan kuahnya lebih jernih dan bersih, sebaiknya Anda bersihkan kulit luar kelapa terlebih dahulu sebelum memarutnya. Supaya kadar lemak soto tidak begitu tinggi, Anda bisa mengganti separuh santan dengan susu rendah kalori.
2. Tambahkan Bumbu di dalam Kuah Soto
Bila Anda ingin menghasilkan Soto Betawi yang enak dan lebih gurih serta kaya rasa. Anda harus menambahkan berbagai bahan rempah dan bumbu sesuai resep. Bawang merah, lada, dan juga bawang putih bisa Anda tumis terlebih dahulu menggunakan sedikit minyak sebelum memadukannya dengan bahan bumbu lainnya.
3. Manfaatkan Air Rebusan Daging Sapi sebagai Kuah Soto
Air rebusan daging sapi bisa Anda gunakan sebagai kuah soto. Tetapi, jangan menggunakan air rebusa jeroan sapi untuk membuat kuah soto. Jika Anda ingin merebus jeroan, sebaiknya pisahkan dari dagingnya terlebih dahulu.
4. Olah Kuah Soto dari Air Rebusan Tulang Sumsum Sapi
Jika Anda ingin membuat kuah Soto Betawi yang lebih gurih dan kental, Anda bisa menggunakan air rebusan tulang sumsum sapi. Cita rasanya pasti lebih nikmat daripada air rebusan daging sapi.
Warung Soto Betawi Terdekat
Jika Anda berkunjung ke daerah Jakarta, sempatkanlah untuk mencicipi hidangan Soto Betawi kuah santan di salah satu warung berikut ini:
1. Bang Hasan Kumis
Warung Bang Hasan Kumis berlokasi di Jalan Raya Pajajaran Nomor 61, RT 06 RW 04, Baranangsiang, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor. Buka setiap hari sejak pukul 10.00 sampai 21.00 WIB. Sajian Soto Betawi di warung ini isiannya lengkap dengan bahan dan juga bumbu yang fresh.
2. Soto Betawi H. Ma’ruf
Warung Soto Betawi H. Ma’ruf beralamat di Jalan RP. Soeroso Nomor 36A, RT 02 RW 13, Gondangdia, Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat. Buka setiap hari mulai pukul 09.30 sampai 20.30 WIB. Harga satu porsi Soto Betawi mulai dari Rp 45.000,- dengan isian campur dan bumbu kaldu yang sangat enak.
3. Soto Betawi Nyonya Afung Pesanggrahan
Warung soto ini berlokasi di Jalan Pesanggrahan 7D-7E, RT 11 RW 02, Meruya Utara, Kembangan, Jakarta Barat. Buka setiap hari dari pukul 08.00 sampai 21.00 WIB. Sajian Soto Betawi disini isiannya sangat komplit, dagingnya empuk, dan porsinya cukup besar.
4. Soto Betawi Bang Sawit
Warung Soto Betawi Bang Sawit beralamat di Jalan Boulevard Raya, RT 11 RW 12, Kelapa Gading Barat, Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara. Buka setiap hari sejak pukul 10.00 sampai 20.00 WIB. Penyajian Soto Betawi di warung ini sangat cepat dengan citarasa yang enak.
Resep Soto Betawi
Nutrition Facts
6 servings per container
Serving Size6 bowls
- Amount Per ServingCalories735
- % Daily Value *
- Total Fat 48.3g 74%
- Saturated Fat 34.2g 170%
- Cholesterol 112mg 38%
- Sodium 1600mg 67%
- Potassium 877mg 26%
- Total Carbohydrate 53.4g 18%
- Dietary Fiber 17.6g 68%
- Sugars 9.2g
- Protein 29g 58%
- Calcium 10%
- Iron 82%
* The % Daily Value tells you how much a nutrient in a serving of food contributes to a daily diet. 2,000 calories a day is used for general nutrition advice.
Leave a Review