Puding Cokelat KFC, Tektur Lembut, Segar, Rasanya Pas

4 from 196 votes

Puding cokelat KFC merupakan olahan puding cokelat dengan rasa cokelat yang begitu khas, tetapi tidak terlalu manis. Tekstur puding sangat lembut, lengkap dengan siraman vla yang creamy dan juga wangi. Anda bisa mendapatkan puding coklat ini di gerai KFC terdekat atau membuatnya sendiri di rumah.

Bagi Anda penggemar sajian puding cokelat, wajib untuk mencoba resep di bawah ini. Sangat cocok untuk cemilan atau hidangan dessert musim panas. Puding ini bisa menyegarkan tenggorokan Anda setelah beraktivitas di siang hari yang terik.

Tips Membuat Puding Cokelat KFC Lembut

Untuk mendapatkan tekstur puding yang lembut sempurna, ada beberapa tips yang harus Anda lakukan. Silahkan simak tips membuat puding cokelat KFC lembut berikut ini:

1. Perhatikan Takaran Air

Cek pada kemasan puding bubuk, biasanya ada petunjuk dalam proses memasak puding. Jika pada kemasan tertulis takaran air sebanyak 500, sebaiknya Anda menggunakan 400 ml air saja. Hal ini untuk membuat tektur puding tidak berair dan tetap lembut.

2. Gunakan Gula Pasir

Jika Anda menginginkan tampilan puding dengan warna yang bersih, gunakan gula pasir biasa. Hindari penggunaan palm sugar atau brown sugar, karena bisa merusak warna puding. Jika Anda menggunakan dua jenis gula tersebut, warna puding Anda akan lebih keruh atau cenderung gelap.

3. Masukkan Bahan Sebelum Air Mendidirh

Saat Anda ingin merebus bahan-bahan puding, masukkan semua bahan sebelum air mendidih. Jika Anda memasukkannya pada saat air mendidih, adonan akan mudah menggumpal. Sehingga tekstur puding menjadi kurang menarik.

4. Tambahkan Kuning Telur

Jika Anda ingin membuat tekstur puding menjadi lebih lembut, tambahkan kuning telur. Anda bisa menambahkannya pada rebusan adonan puding. Sebelum Anda memasukkan kuning telur, pecahkan terlebih dahulu kuning telur ke dalam wadah. Kemudian campur dengan sedikit adonan puding. Selanjutnya baru Anda masukkan ke dalam rebusan adonan puding.

5. Terus Aduk Adonan Puding

Saat Anda sedang merebus adonan puding, jangan lupa untuk selalu mengaduknya agar tidak ada bagian yang menggumpal atau gosong. Cara mengaduknya perlahan saja, namun secara berkala.

Puding Cokelat Kfc, Tektur Lembut, Segar, Rasanya Pas

Puding Cokelat KFC, Tektur Lembut, Segar, Rasanya Pas

Recipe by Chalistaa Kitchen
4 from 196 votes

Resep Puding Cokelat KFC, Tektur Lembut, Segar, Rasanya Pas

Course: DessertCuisine: IndonesiaDifficulty: Easy
Servings

16

servings
Prep time

10

minutes
Cooking time

40

minutes
Calories

300

kcal
Cook Mode

Keep the screen of your device on

Ingredients (Shop in the Green Link)

  • Bahan Puding
  • 1 bungkus agar rasa coklat

  • 2 sdm coklat bubuk

  • 125 g gula pasir atau sesuai selera

  • 1/2 sdt garam

  • 200 g susu kental manis

  • 1 liter air

  • 50 g dark cooking chocolate

  • Bahan Vla
  • 300 ml susu cair

  • 1 sdm munjung maizena

  • 60 g gula pasir

  • 1 sdt vanila ekstrak

Directions

  • Masukkan agar-agar bubuk, gula pasir, cokelat bubuk, garam, susu kental manis, dan air ke dalam panci. Aduk hingga rata.Masukkan Agar-Agar Dll
  • Masak adonan puding hingga mendidih, kemudian tambahkan dark cooking chocolate. Aduk lagi hingga rata, cokelat larut bersama bahan lainnya, dan mendidih.Tambahkan Dcc
  • Setelah mendidih, angkat dan diamkan sebentar sampai uap panasnya menghilang. Kemudian tuang ke dalam cetakkan sebanyak 3/4 dari tinggi cetakan. Kemudian simpan ke dalam kulkas hingga puding set.Tuang Adonan Puding Ke Dalam Cetakan
  • Masukkan tepung maizena, gula pasir, vanila ekstrak, dan susu cair ke dalam panci. Aduk hingga rata. Kemudian masak hingga mendidih dan mengental sambil terus diaduk.Masukkan Tepung Maizena Dll
  • Setelah vla mendidih, angkat dan tutup adonan vla agar permukaan vla tidak mengering.Tutup Vla
  • Setelah adonan vla dingin, aduk vla hingga rata dan teksturnya menjadi halus.Aduk Vla
  • Keluarkan puding yang sudah set, kemudian siram dengan val di atasnya.Siram Puding
  • Beri taburan topping dark cooking chocolate di tengah-tengah vla sebagai topping, sajikan.Taburkan Topping

Recipe Video